Detail Berita

RIDE COFFE FESTIVAL 2022

Ride and Coffee Festival (Ride Coffest) 2022 telah diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan kebudayaan Kabupaten Malang di Desa Wisata Bonpring Sanankerto, Turen pada (4/12) pagi.

Event ini merupakan bagian dalam rangka memeriahkan hari Jadi Kabupaten Malang yang ke 1262 tahun berjalan dengan lancar dan sukses.

Kegiatan ini diikuti oleh berbagai komunitas motor di se Jawa Timur serta pecinta kopi di Malang Raya. Ride Coffest 2022 dibuka langsung oleh bapak Bupati Malang serta turut hadir Dandim beserta Kasdim 0818 Malang-Batu, Kepala Kejaksaan Kabupaten Malang, Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Malang, Sekertaris Daerah Kabupaten Malang, Jajaran Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Malang, Camat dan Muspika Turen, Kepala Desa se - Kecamatan Turen.

Bupati Malang berkesempatan memberangkatkan sekaligus memimpin rider dari Taman Wisata Air Wendit Kecamatan Pakis menuju Ecowisata Boonpring Desa Sanankerto Kecamatan Turen.

Bupati malang menunjukan dukungannya dan berharap event seperti bisa di jadikan event tahunan dengan kemasan yang lebih manarik guna mendorong kuantitas dan kualitas pemasaran pariwisata.

Bupati Malang dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi terhadap pelaksanaan kegiatan Ride and Coffee Festival 2022. “Semoga melalui kegiatan yang melibatkan kelompok masyarakat termasuk para penghobi, pemerhati juga praktisi di bidang otomotif dan kopi ini, kelak akan menjadi bagian dalam rangka pengembangan sektor pariwisata yang ada di Kabupaten Malang,” sambung Bupati Malang.

“Pada dasarnya, komitmen dari Pemerintah Kabupaten Malang untuk membangun sektor pariwisata tidak akan terlaksana secara optimal tanpa adanya dukungan dari berbagai pihak. Maka dengan menggandeng komunitas motor seperti yang kita laksanakan pada kesempatan ini, selain menjadi salah satu bentuk silaturahmi dan apresiasi, kami juga berharap agar keberadaan kelompok-kelompok masyarakat tersebut dapat turut mendukung pembangunan pariwisata di Kabupaten Malang,” jelas Bupati Malang

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan kegiatan sosial berupa santunan kepada 37 anak yatim piatu di Desa Sanankerto dengan menggandeng Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dan Bank Rakyat Indonesia (BRI). Turut dimeriahkan juga dengan stand – stand berbagai minuman kopi lokal Kabupaten Malang dari Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (DTPHP) dan berbagai stand UMKM dari Disperindag Kabupaten Malang serta beberapa Campervan. (Tim Disparbud/red)

 

Berita Lain